MATARAM - Peluncuran (Launching) Universitas Mataram (Unram) sebagai Kampus Pelopor Keselamatan, Senin (28/1) dilaksanakan di Auditorium Yusuf Abu Bakar Unram, Kota Mataram.
Kapolda NTB Irjen Pol Drs Achmat Juri, M.Hum dan Rektor Universitas Mataram Prof Dr H Lalu Husni, M.Hum menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) tentang Universitas Mataram sebagai Kampus Pelopor Keselamatan berlalu lintas.
Setelah MoU ini, Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat akan melakukan pembinaan, pelatihan, dan pendidikan bidang lalu lintas kepada para petugas keamanan Universitas Mataram serta membentuk Polisi Kampus untuk membantu mewujudkan Universitas Mataram sebagai contoh bagi kampus lain di bidang ketaatan berlalu lintas.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Mataram mendukung penuh kegiatan tersebut.
"Saya mendukung kampus Universitas Mataram sebagai Kampus Pelopor Keselamatan berlalu lintas yang kita harapkan nantinya bisa menjadi contoh bagi yang lain," ujar Prof Lalu Husni.
Sementara itu, Kapolda NTB Irjen Pol Achmat Juri M.Hum mengatakan, Kampus Pelopor Keselamatan merupakan ikhtiar Kepolisian untuk menjaga keselamatan generasi bangsa.
"Karena kecelakaan laluintas yang terjadi di Indonesia banyak menimpa generasi Millenial. Artinya banyak menimpa anak muda yang tentunya mereka adalah seumuran dengan para mahasiswa," jelasnya, di hadapan para mahasiswa yang menghadiri kegiatan itu.
Hadir di acara launching Kampus Pelopor Keselamatan tersebut, para pejabat terkait seperti Kepala Bapenda NTB, Kepala Kejati NTB, Kepala Jasa Raharja NTB, serta pejabat utama lainnya.
Acara tersebut juga dimeriahkan oleh tari Kembang Sembah ( Tari Ucapan Selamat Datang) yang dibawakan oleh anak - anak millenial dari SMAN 8 Mataram, dan juga Polisi Cilik dari Kepolisian Resort Lombok Timur.
(Tim IT dan Media Ditlantas Polda NTB)
No comments:
Post a Comment