FESTIVAL TAMBORA. Kadispar NTB Lalu Moh Faozal dan Dandim Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka, dalam jumpa pers Festival Tambora di Mataram. (Foto: Dok/Istimewa) |
MATARAM - Rangkaian Festival Pesona Tambora 2019 akan dimeriahkan event sport tourism Bima Triathlon, di kawasan wisata pantai Lawata, Kota Bima.
Kepala Dinas Pariwisata NTB Lalu Moh Faozal mengatakan, Bima Triathlon akan menjadi salah satu daya tarik tersendiri dalam FPT 2019 ini.
"Yang terbaru dalam Festival Pesona Tambora tahun ini akan ada event sport tourism Bima Triathlon. Ini juga jadi daya tarik tersendiri," katanya.
BACA JUGA : Festival Pesona Tambora 2019 Akan Diramaikan Beragam Kegiatan Menarik
Untuk penyelenggaraan event Bima Triathlon ini pihak Kodim 1608/Bima akan memaksimalkan kegiatan tersebut.
Dandim 1608/Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka |
Dandim 1608/Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra mengatakan, event Triathlon diharapkan bisa menarik minat peserta sebanyak-banyaknya.
"Kami targetkan peserta sebanyak mungkin, agar event pertama kali ini berjalan meriah dan bisa menjadi ikon wisata di Bima ke depannya," kata Letkol Bambang, di Mataram.
Dijelaskan, Bima Triathlon akan dibagi menjadi tiga rute lintasan meliputi berlari, bererang, dan bersepeda.
Tiap lintasan yang dilalui para peserta akan melintasi sejumlah destinasi wisata di Kota Bima termasuk pantai Lawata yang saat ini tengah dikembangkan sebagai salah satu destinasi andalan. (Inforial/*)
No comments:
Post a Comment